Cara ganti tinta ori epson ke tinta dye agar printer tidak mampet
Tinta Ori epson memang harganya cukup lumayan mahal untuk satu botolnya untuk sekelas pembisnis pemula tentu ini terkadang memberatkan apalagi terdengar bisik - bisik mengenai printer yang tintanya diganti dari ORI ke KW akan dapat merusak head, hal tersebut memang tidak dapat kita salahkan bagaimanapun tentu perusahaan epson ingin agar pengguna epson selalu menggunakan yang terbaik untuk konsumennya, namun disebagian kalangan pengguna hal ini memberatkan untuk modal awal pembelian tinta ori ini. Sehingga banyak sekali di pasaran tinta Ori Epson Palsu bukan lagi KW tapi palsu, nah itu yang harus teman - teman perhatikan betul dalam membeli tinta ori epson dan pastinya harus mempelajari perbedaan tinta Original epson yang asli dan yang palsu. pertanyaannya bagaimana bisa tinta printer bisa dipalsukan?
Tentu jawabannya karena harga tinta ini relatif mahal sehinggnya para penipu tertarik dengan harga jual yang tinggi dengan memalsukan produk tersebut dan dijual dengan selisih harga dibawahnya sedikit. atau bisa juga mereka menyamakan harga jualnya, saya sendiri sejak awal membeli printer epson untuk usaha print sudah menggantinya menggunakan tinta printer dye merk blueprint yang pastinya sudah tidak diragukan lagi karena dari harganya juga relatif murah meriah dan kwalitas nya juga tidak diragukan meskipun tidak sekuat dan secerah hasil cetak menggunakan tinta original epson. setidaknya cara ini bisa menekan biaya produksi hasil cetak yang diperkhususkan mencetak dokumen kertas hvs.
Banyak orang ketakutan akan bisik - bisik akan merusak bagian head nah disini saya akan mengulas sesuai pengalaman saya pribadi bagaimana cara saya mengganti tinta original epson ke dye atau tinta biasa. Nah percobaan pertama saya lakukan saat printer baru beli dan keadaan ink tank nya masih kosong belum terisi tinta sedangkan di dalam dus nya ada bonus 4 tinta CMYK dari epson tentu anda akan berfikir sayang jika tidak digunakan. Tapi saat itu saya tidak menggunakannya dan menuangkan tinta dye kebetulan merk blueprint alhasil ternyata percobaan ini berhasil hingga sudah 4 tahun printer saya ini belum ada dampak apapun dan masih tetap menggunakan tinta dye blueprint.
Seperti yang kita ketahui dalam usaha print dan bisnis cetak printer ini tentu kita harus memanajement modal. jangan sampai modal menjadi tekanan dalam usaha kita sehingganya hal - hal yang perlu dilakukan harus dicoba. dalam kasus mengganti tinta original ini ke tinta dye biasanya ini tentu salah satunya dalam menekan biaya produksi dan tetap mendapatkan nilai tinggi asalkan produk yang kita jual tidak mengecewakan konsumen terutama pada hasil cetakan yang dihasilkan printer terasebut.
Percobaan kedua nah ini memang sedikit ada tantangan tersendiri karena saat itu hasil printer langsung bergaris - garis seolah kedua tinta ini tidak mau keluar. karena tinta saat itu langsung saya campur dengan tinta ori. perlu taman - teman ketahui jangan sampai mencampur tinta original epson dengan jenis tinta merk lainnya karena mungkin di dalamnya tinta original epson ini tidak bisa dicampur dan akan makin mengental sehingga hasil cetak sulit dan tidak dapat keluar. namun saat itu printer berhasil tertolong karena langsung saya kuras habis isi tinta di dalam head, selang dan juga inktank namun cara ini merepotkan sangat.
Nah untuk teman - teman yang ingin mengganti tinta ori epson sedangkan keadaan printer saat ini sudah menggunakan tinta ori, saya akan berbagi tipsnya :
- Saat tinta masih terisi penuh dengan tinta ori epson jangan sesekali mencampurnya tunggu sampai tinta habis pada inktank tepatnya di paling bawah garis karena meskipun di tank habis di area selang tinta masih ada. nah teman - teman harus bisa memastikannya bahwa sisa tinta ori ini hanya dibagian selang saja.
- Isi dengan tinta dye blueprint atau merk lainnya, hingga full agar perbandingan antara keduanya 1 : 99 % dan tentunya akan lebih banyak tinta dye nya.
- gunakan printer seperti biasanya biasanya ini belum berefek apapun namun setelah tinta di dalam selang habis yang masih tersisa tadi di selang printer biasanya akan lansung bergaris karena masih tercampurnya antara tinta original dan dye dibagian head. jika ini terjadi
- Jika hasil printer sudah menandakan garis cepat lakukan power ink flushing anda bisa masuk ke bagian properties saat melakukan proses print. perhatikan gambar dibawah
Power Ink Flashing - Tunggu sampai proses ini selesai karena membutuhkan beberapa menit
Tag :
Cara ganti tinta original epson ke tinta biasa, Ganti tinta ori ke kw epson, bahaya tinta ori dan dye tercampur, cara menguras tinta printer epson.