cool hit counter
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Setting Ukuran Kertas Folio/ F4 Mesin photocopy kyocera m2540/m2040

Ukuran kertas merupakan hal penting untuk menentukan besarnya kertas yang akan digunakan pada mesin photocopy karna terkadang apabila kertas pada mesin fotocopy tidak diatur hasil copy yang dihasilkan tidak sesuai dengan master aslinya. setting kertas sendiri sangat berpengaruh dengan posisi hasil fotocopy yang terkadang hasil fotocopy terpotong atau hasil fotocopy tidak sama dengan aslinya. 

Tentu hal - hal seperti ini memang sepele namun akan berdampak jelas ketika anda memfotocopy buku paket karna biasanya posisinya tidak sama ketika dilipat, solusinya tentu dengan cara mensetting bagian pengaturan pada mesin fotocopy tersebut agar dapat disesuaikan ukuran kertas yang digunakan. 
Cara Setting Ukuran Kertas Folio/ F4 Mesin photocopy kyocera m2540/m2040
Cara Setting Ukuran Kertas Folio/ F4 Mesin photocopy kyocera m2540/m2040
Seperti hal nya yang akan kita bahas kali ini mengenai cara setting ukuran kertas folio atau f4 pada mesin fotocopy kyocera m2540/2040. perlu diketahui pada dasarnya memang untuk pengaturan default yang disediakan di mesin fotocopy kyocera m2540/2040 ini adalah ukuran kertas A4 namun bukan berarti mesin ini tidak dapat diatur dan disesuaikan dengan ukuran folio.

Dilapangan pengguna mesin fotocopy kyocera memang banyak yang belum paham akan cara mengatur ukuran kertas yang maksimal, sehingga terkadang hasil photocopy yang dihasilkan tidak rata dan kurang sesuai dengan aslinya. apalagi jika fotocopy dokumen yang bolak balik terkadang akan bergeser beberapa cm sehingga hal ini jika akan dijilid dan dibuat staples tengah atau dibuat buku tidak sejajarang antara poisi kiri dan kanan. 


Banyak kelebihan kita dapat dengan mengatur ukuran kertas pada mesin fotocopy salah satunya adalah seperti yang sudah saya jelaskan diatas. dan anda dapat dengan mudah membuat buku paket dan fotocopy yang sudah persisi sesuai dengan master aslinya. langkah - langkahnya saya jelaskan dibawah ini.

Langkah pengaturan ukuran kertas fotocopy kyocera m2540/2040dn

  1. Hidupkan mesin Fotocopy Kyocera M2540/2040dn
  2. Klik Tombol system menu/Counter 
  3. Pilih common settings
  4. Pilih Orig./Paper Set
  5. Pilih Def. Orig Size
  6. Pilh Kertas Oficio II
  7. Klik OK
  8. Selanjutnya setting bagian casset kyocera m2540/2040
  9. Dengan klik kebawah pilh Cassette 1 Set
  10. Klik Casset 1 Size
  11. Pilih Oficio II
  12. Tekan OK
  13. Selanjutnya untuk mengakhiri settingan program tekan exit
  14. Klik Tombol Reset 2x
  15. Sampai disini settingan kertas folio pada mesin kyocera berhasil anda buat.
Cara ini sangat mudah dipraktekkan, dan tentunya anda tidak akan lagi kesulitan dalam memfotocopy buku dengan hasil yang sejajar. Cara ini sudah diterapkan pada mesin saya sendiri dimana awalnya memang saya kesulitan dalam setting kertas folio pada mesin fotocopy kyocera tersebut. berkat mencari dan bertanya pada salah satu teknisi mesin fotocopy kyocera langkah - langkah ini saya dapatkan dan tentunya tidak mau saya simpan sendiri. sehingga melalui tulisan ini sengaja saya bagikan untuk rekan sesama pengguna kyocera agar mudah mempraktekkannya.


Tidak perlu khawatir langkah ini tidak akan berdampak buruk pada ferforma mesin photocopy itu sendiri. karna ini mutlak hanya mengubah setting kertas saja. apabila dirasa ini kurang pas anda bisa kembalikan settingan ini sesuai keinginan anda. 

Itusaja yang dapat saya bagikan melalaui tulisan ini, apabila anda memiliki tambahan silakan komentar dibawah ini tentu saya sangat senang sekali. terimakasih sudah berkunjung di blog ruanganbaca.com semoga apa yang saya tulis memberikan manfaat dan tentunya menjawab kesulitan anda dalam menentukan settingan kertas f4 pada mesin fotocopy kyocera.

1 komentar untuk "Cara Setting Ukuran Kertas Folio/ F4 Mesin photocopy kyocera m2540/m2040"

Gani Nur Pramudyo Selasa, 01 Februari, 2022 Hapus Komentar
Terimakasih, sangat bermanfaat. Awalnya setup folio, tiap fc kiri/kanan sedikit terpotong. Ketika diubah ke officio II jadi tidak terpotonh.