Perbaiki Upper/ Pemanas fotocopy canon yang lecet, tergores,cacat dibahas disini
Masalah hasil fotocopy biasanya disebabkan oleh beberapa faktor kondisi part itu sendiri, mulai dari karet blade mesin fotocopy, drum dan sebagainya. tapi kali ini kita akan mengulas bagaimana mengatasi hasil fotocopy bergaris hitam yang disebabkan oleh pemanas atau upper pada mesin fotocopy yang lecet atau tergores. hal ini juga adalah penyebab hasil fotocopy bergaris dan juga cara memperbiki hasil fotocopy yang tidak menempel sempurna yang disebabkan oleh goresan pada upper. perbaikan ini sebetulnya cukup mudah dan murah, alat yang dibutuhkan banyak dijual ditoko bangunan, sebelum kita membahas lebih dalam solusi upper yang lecet dan cara mengatasinya. terlebih dulu kita kan membahas penyebab upper lecet.
Penyebab Upper Fotocopy Lecet atau Tergores
Lecetnya upper sebetulnya jarang terjadi namun kondisi ini tidak dapat dipungkiri apabila lecet ini menimpa mesin anda. beberapa hal penyebab tergoresnya bagian upper ini biasanya karna terkena banda keras, misal anda mengambil kertas yang nyangkut di upper menggunakan obeng atau sejenisnya dan tidak sengaja menggoreskan ke upper, berikutnya karna termakan usia atau usia upper yang sudah tidak layak guna sehingga lama kelamaan akan lecet dengan sendirinya sesuai dengan pemakaian mesin fotocopy. dalam perbaikan upper anda tidak pelu memanggil dan juga belejar cara service mesin fotocopy canon IR karna langkah yang akan kita gunakan bisa dilakukan dengan orang awam sekalipun.
Cara memperbaiki upper ini sebetulnya hanya langkah awal ketika anda belum sempat atau belum mau mengganti upper mesin fotocopy, sehingga cara ini bisa dijadikan sebagai alternatif baru. penyebab dari hasil fotocopy bergaris salah satunya upper yang lecet. dalam proses pemasangan atau menambal upper lecet ini anda tidak perlu keahlian khusus seperti mempelajari cara pasang upper mesin fotocopy canon ir, cara mengganti upper canon ir atau anda mencari harga upper canon ir. karna semuanya dengan cara diatas upper akan dapat bekerja seperti baru. hasil fotocopy akan kembali normal.
Kapan Upper dan Lower mesin fotocopy diharuskan ganti
Setelah kita membahas penyebab upper lecet diatas kita akan membahas kapan waktu yang tepat upper dan lower mesin fotocopy diganti, pertanyaan ini mungkin akan timbul pada rekan pengusaha fotocopy khususnya pemula. membahas mengenai pergantian upper dan lower yang tepat biasanya dilihat dari kondisi upper dan lower itu sendiri, ada beberapa ciri - ciri yang dapat dilihat dari masa pergantian upper dan lower.
Masa Mengganti Upper Mesin Fotocopy Canon IR
Apabila lecet pada upper sudah tidak dapat dilakukan penambalan atau perbaikan menggunakan cara yang akan dibahas dibawah ini, biasanya lecet atau luka yang terdapat pada upper sudah berlebihan sehingga cara menambal bukan cara yang tepat yang harus dilakukan. baiknya segara melakukan pergantian upper dengan yang baru.
Masa Mengganti Lower mesin fotocopy canon IR
Antara Upper dan Lower memiliki kaitan yang sangat erat dimana keduanya bekerja secara bersamaan untuk memanaskan kertas dengan cara dijepit dengan suhu panas sehingga toner yang ada dikertas akan menempal. sedangkan didalam bagian Upper sendiri terdapat tabung kaca berisi element pemanas. Nah untuk mengetahui kapan masa mengganti lower yang tepat pada mesin fotocopy anda harus memperhatikan kondisi lower tersebut cirinya biasanya hasil fotocopy yang kotor tidak sempurna cek bagian lower apabila banyak lecet segera ganti, atau jika lower sudah ujur atau termakan umur bisanya bagian kulit lower agak retak - retak. lower sendiri berdasarkan pengalaman tidak dapat diperbaiki atau diakali seperti Upper karna lower dibuat dari bahan karet anti panas dimana ada masa pergantian bukan diperbaiki.
Langkah mengganti Lower Mesin Fotocopy Canon IR
- Bukalah Penutup bagian motor fixing unit, lalu bukalah fixing motor unitnya dengan mencopot tiga baut. serta lepas dua set kabel dari konektornya.
- Copot Plat pelindung panas bisanya berwarna kuning, lalu buka dua baut pengunci pada unit pemanas mesin fotocopy.
- Cabutlah seluruh kabel konektor yang menempel pada bagian pemanas atau fixing mesin fotocopy, angkat unit pemanas dan letakkan dimeja atau tempat bersih.
Memperbaiki Upper yang lecet mesin fotocopy canon IR
Setelah anda membaca dan mengetahui antara upper dan lower, kita akan mengulas bagaimana cara memperbaiki upper yang lecet cara ini cukup mudah, anda hanya perlu menyiapkan beberapa perlengkapan diantaranya :
- Siapkan solatif pipa pvc yang bisanya berwarna putih atau biasa dipasaran merk onda.
- Siapkan minyak kelapa
Langkah pemasangan atau menambal Upper Mesin Fotocopy Canon
- Pastikan mesin dalam keadaan off dan dingin
- Pasang solatif pipa merk onda dengan cara melikari upper, untuk mempermudah proses pemasangan usahakan beri minyak dibagian ujung awal agar solatif menempel saat upper diputar.
- pastikan sudah menutupi bagian yang lecet
- Jangan terlalu tebal cukup 2 atau tiga putaran saja, jika terlalu tembal biasanya akan menghasilkan fotocopy luntur karna panas yang dihasilkan berkurang, untuk melekatkan toner ke kertas.
Cara ini dilakukan harus hati - hati pastikan posisi solatif tidak melipat lipat seperti gambar dibawah ini :
Perbaiki Upper/ Pemanas fotocopy canon yang lecet, tergores dibahas disini |
Dari penjelasan cara Perbaiki Upper/ Pemanas fotocopy canon yang lecet, tergores bisa anda segera praktekkan secara mandiri apabila mesin fotocopy bermasalah dengan hasil yang bergaris atau tulisan putus putus dan hasil fotocopy dapat di hapus. semoga artikel ini memberikan solusi sekaligus pembelajaran baru untuk anda yang sedang mengalami masalah pada mesin fotocopy.
Baca Juga :
Kesimpulannya, Dengan memperbaiki upper yang lecet atau cacat berarti anda sudah memperbaiki hasil fotocopy bergaris bercak atau hasil fotocopy dihapus. cukup menggunakan metode atau cara sederhana ini dapat menjadi solusi perbaikan untuk mesin fotocopy anda. apabila ada tambahan mengenai cara yang saya jelaskan diatas silakan anda tinggalkan komentar. terimakasih sudah mengunjungi blog ruanganbaca.com.
2 komentar untuk "Perbaiki Upper/ Pemanas fotocopy canon yang lecet, tergores,cacat dibahas disini"
Berikan Komentar Sopan dan Membangun..