cool hit counter
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pakai Tinta Ori atau Biasa Untuk Printer Epson

Pakai Tinta Ori atau Biasa Untuk Printer Epson - Seperti yang kita ketahui kini perusahaan epson tidak mau di duakan untuk urusan tinta, sehingga setiap pembelian printer dengan type L direkomendasikan untuk menggunakan tinta printer bawaannya atau yang biasa disebut tinta original epson, namun terkadang sebagai pelaku usaha percetakan print untuk menggunakan tinta ori harus merogoh kocek yang lumayan untuk satu botol tinta dengan ukuran 100 ml ini merupakan masalah yang tidak bisa diterapkan dalam usaha. Ada beberapa tips sesuai pengalaman saya selaku pembisnis usaha fotocopy dan cetak - cetakan menggunakan printer. selama kurang lebih 5 tahun saya sudah memulai bisnis dibidang usaha fotocopy dan print - printan semua tinta yang digunakan bukan ORI namun bukan bermaksud memaksa anda untuk menggunakan tinta tidak ori. asalkan modal kuat dan untung agak menifis silakan gunakan tinta ORI, kebanyakan kita selalu di hantui dengan ketakutan printer akan rusak jika tidak menggunakan tinta ori dan akan banyak masalah.
Pakai Tinta Ori atau Biasa Untuk Printer Epson
Pakai Tinta Ori atau Biasa Untuk Printer Epson
Perlu saya jelaskan mengganti tinta dari Ori ke tinta biasa sejenis merk blue print dan lainnya, artinya printer anda akan kehilangan garansi, jadi itu yang menjadi momok menakutkan untuk anda. selama anda berani menanggung resiko masalah sendiri untuk kerusakan semuanya tidak masalah. Dalam menggunakan tinta biasa harus anda niatkan sebelum membeli printer baru karna apabila tinta tercampur - campur akan mengakibatkan head mampet. jadi usahakan ketika membeli printer baru langsung di isi tinta biasa, jangan menuangkan tinta ori dalam tabung. dan untuk isi ulang seterusnya gunakan hanya satu merk awal yang pertama digunakan jangan pindah - pindah merk tinta dan jenisnya.

Baca Juga :

Pengalaman saya pernah awal beli mengganti printer epson dengan tinta art peper ketika habis tinta saya kuras dan diganti tinta biasa, alhasil head mampet dan sulit untuk diatasi permasalahan ini saya simpulkan karna tidak bersih saat menguras tinta printer mungkin masih ada sisa - sisa dibagian head. sehingga tercampur dengan tinta biasa. nah setelah itu jangan mengambil resiko yang fatal. adapun jika ingin niat mengganti tinta dari Ori ke Biasa anda harus pastikan kuras dengan bersih baik tabung, selang tinta dan juga bagian head harus terkuras habis. serta fikir terlebih dulu sebelum melakukan pergantian tinta kira - kira anda akan membutuhkan tinta jenis apa, untuk masalah kwalitas memang tinta ori epson tahan terhadap sinar UV dan umur lebih pajang. saya sudah mencetak foto sudah kurang lebih 4 tahun kwalitas masih terjaga gambar tidak pudar, sedangkan untuk tinta biasa  hasil gambar sudah memudar dan sudah tidak jelas. itulah kelebihan dan kekurangan anda menggunakan tinta biasa dan tinta ori epson. soal harga kwalitas memang tidak berbohong. sedangkan untuk tinta yang anti luntur tahan terhadap cuaca, air dan juga UV anda bisa menggunakan tinta berjenis artpaper. masing - masing tinta memiliki kelebihan dan kekurangan tentukan pilihan sesuai dengan kegunaan anda.

Apabila tinta hanya digunakan untuk mencetak dokumen print - printan lebih baik menggunakan tinta biasa saja dari awal pembelian, sehingga sebagai pelaku bisnis print anda harus memiliki beberapa printer yang khusus untuk mencetak masing - masing pekerjaan. untuk dokumen printer dengan tinta biasa untuk cetak foto menggunakan tinta ori atau artpeper, dari harga jual pun jelas berbeda antara cetak foto dan cetak dokumen biasa. dari artikel yang saya tulis anda bisa menyesuaikan kebutuhan cetak masing - masing yang pasti menggunakan tinta biasa tidak berdampak apapun pada printer asalkan satu merk saja jangan campur - campur. terimakasih sudah berkenan mambaca artikel di ruanganbaca.com apabila ada tambahan dari apa yang saja jelaskan diatas silakan tinggalkan komentar. terimakasih